May 07, 2011

Cara Sederhana Meningkatkan BackLink

Hay kawan bagaimana wartanya hari ini, semoga saja hari ini lebih baik dari pada kemarin, Amin. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tips tentang cara sederhana meningkatkan backlink blog kita. Mungkin kawan-kawan semua acap kali sering menemukan tutorial SEO tentang cara sumit ke search engine supaya blog atau website kita cepat  terindex oleh mereka, atau mungkin kawan menemukan artikel serupa di postingan insico lainnya. Tapi hal ini beda dengan yang disampaikan sama kawan insico yang satu ini. Dia mengatakan bahwa hal diatas tadi jangan sekali-kali dilakukan atau dengan kata lain jangan pernah mensubmit blog/web kita ke search engine. Kalau kawan-kawan penasaran sama dia, silahkan ditilik saja sendiri dia postingan blognya.

Mungkin kawan-kawan bertanya-tanya, memangnya kenapa?? Yups,,, dikarenakan mbah Google lebih suka dan senang jika dia sendiri menemukan website kita daripada kita meminta website kita dimasukkan kedalam database mereka dan ini agar supaya mempercepat website kita cepat terindeks sama mereka. Dengan demikian agar supaya mereka dapat menemukan website kita dengan mudah, ada beberapa cara yang bisa dilakukan, salah satunya dengan cara:

Social Bookmarking

Social Bookmarking merupakan suatu media online untuk mem-bookmark atau menandai suatu website tertentu yang kita temukan saat kita berselancar. Social Bookmarking merupakan bookmark yang bisa diakses  oleh siapa saja, termasuk si-Search Engine. Jadi, carilah Social Bookmarking yang memasang tag Do Follow sehingga jika kita memasang link disini maka akan terdeteksi oleh Google. lantas bagaimana cara mengetahui suatu website memasang tag “do follow” atau “no follow”? Syarat utamanya anda harus menggunakan browser mozilla firefox, kemudian gunakan addon nodofollow mozilla. Silakan download Mozilla Add Ons NoDoFollow Versi 1.1. Setelah menginstal addon ini biasanya browser mozilla firefox anda akan meminta untuk restart, ikuti saja lah permintaan restart tersebut. Setelah kembali normal, klik kanan lalu beri centang pilihan NoDoFollow, maka akan tampil perbedaan antara website yang ber tag do follow dan no follow. Link yang memiliki atribut no follow akan tampil dengan blok warna merah, sedangkan Link yang memiliki atribut do follow akan tampil dengan blok warna ungu. Oke sekarang kembali lagi  pada pembahasan awal. Daftarkan website anda ke beberapa Social Bookmarking berikut ini :

  1. www.digg.com (PR:8)
  2. www.furl.net (PR: 7)
  3. www.backflip.com/login.ihtml (PR: 5)
  4. http://linkagogo.com (PR: 5)
  5. www.bibsonomy.org (PR: 7)
  6. http://buddymarks.com (PR: 5)
  7. www.diigo.com (PR: 5)

Serta masih banyak Social Bookmarking yang lainnya dapat anda temukan sendiri, atau anda bisa tambahkan dikolom komentar.

Adapun cara lainnya adalah dengan Digg Comment. Digg adalah Social Bookmarking yang cukup menarik, anda bisa mengirimkan artikel anda, itu juga bisa diberi komentar. Asyiknya lagi komentar tersebut dapat kita susupi URL kita dan itu akan memberi backlink yang sangat berarti. Setelah anda daftarkan website dan artikel anda ke www.digg.com, carilah topic yang menarik kemudian berilah komentar disana.

Do Follow Comment

Selanjutnya cara berikutnya adalah Do Follow Comment. Cara ini hampir sama dengan Digg Comment, yakni dengan memberi komentar di blog/website seseorang yang memasang tag dofollow dan ber-Page Rank tinggi pastinya. Namun, bagaimana cara mengetahui Page Rank suatu website? Caranya cukup sederhana, anda bisa menggunakan addon SEOQuake Firefox, dapatkan plugin SeoQuake Mozilla disitusnya langsung Add Ons Mozilla SEOQuake

Adapun cara instalasinya hampir sama dengan addons sebelumnya tadi. Nah sekarang buka mesin pencari tercinta kita www.google.com, kemudian ketikkan do follow blog list. Pada setiap website hasil pencarian akan mucul data-data dari website/blog tersebut, mulai dari umur, PR, source, sitemap, price, dlsb (dan lain sebagainya). Kemudian langkah selanjutnya silahkan cari blog yang memasang tag dofollow dan ber PR tinggi kemudian berkomentarlah disana. Tips dari saya, berkomentarlah di artikel terbaru dan usahakan komentar anda senatural mungkin dan sesuaikan dengan topik yang dibahas, bukan semata-mata mencari baclink dan jangan nyepam :-D

Daftar di Iklan Baris

Cara yang selanjutnya yang lebih atau mungkin paling asyik plus dahsyat tepatnya adalah mendapatkan baclink dari Iklan Baris. Ada banyak sekali situs iklan baris gratis, bila kita harus mendaftarkan website kita ke masing-masing situs itu yaw mungkin kriting juga jari kita. Ada cara yang praktis yaitu dengan pengirim iklan missal. Daftarkan website anda ke www.spyonad.com. Maka artikel/iklan anda akan dikirim secara otomatis ke ratusan situs iklan baris.

Beberapa cara yang saya berikan diatas disebut dengan Backlink Building, yaitu suatu teknik SEO yang sangat ampuh untuk mendapatkan posisi 10 besar di halaman pertama pencarian Google. Jadi teknik-teknik diatas bukan hanya bermanfaat bagi website/blog yang baru dibuat, namun juga sangat baik jika diaplikasikan ke website/blog yang sudah lama dibuat untuk lebih meningkatkan posisinya di google.

Adapun untuk mengetahui apakah web anda sudah terindex atau belum, anda bisa  mengeceknya dengan  cara mengetikkan site:domainanda.com pada mesin pencari google. Jika hasil pencarian muncul berarti website anda telah terindex, namun jika belum berarti masih dalam proses.

Saran saya, pergunakan teknik-teknik diatas secara bertahap agar link anda terkesan tersebar secara alami, misalnya pertama kali kita daftarkan ke Social Bookmarking terutama Digg, kemudian beberapa hari kemudian gunakan DoFollow Comment, beberapa waktu kemudian sebarkan link anda secara massal melalui situs Iklan Baris. demikian sharing Cara Sederhana Meningkatkan BackLink kali ini, semoga berguna.

Selamat Mencoba.




Artikel Terkait INSICO:

2 comments:

Post a Comment

Setelah membaca artikel ICO, kami harap memberikan sedikit ulasan tapi bukan SPAM. Terimakasih, Salam Harmoni INSICO

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More